Ketahuan Hendak Mencuri Sapi , Lelaki Asal Desa Rhee Beru Berhasil Dibekuk Polsek Rhee

    Ketahuan Hendak Mencuri Sapi , Lelaki Asal Desa Rhee Beru Berhasil Dibekuk Polsek Rhee

    Sumbawa NTB - SP lelaki 42 Tahun asal Dusun Poto Pedu Desa Rhee Beru Kacamatan Rhee berhasil diringkus Polsek Rhee sore kemarin (15/12/2022). Ia diringkus tepatnya di kali Ai Gelempang Dusun Poto Pedu saat sedang membawa lari seekor sapi.

    Kapolsek Rhee yang di konfirmasi melalui Kasi Humas Polres Sumbawa AKP Sumardi, S.Sos membenarkan penangkapan tersebut "Jadi SP sedang membawa lari sapi tersebut, namun diketahui oleh pemilik sapi dan pemilik sapi tersebut mengikuti SP. Setelah sekitar 200 m pemilik sapi langsung meneriaki SP menanyakan akan dibawa kemana sapi miliknya. Kemudian SP berlari meninggalkan sapi tersebut, pemilik sapi ini langsung  menghubungi Polsek Rhee, kemudian anggota Polsek Rhee melakukan penghadangan dan membawa SP menuju mapolsek Rhee." Terangnya.

    Kasi Humas juga menambahkan bahwa saat ini pihaknya masih mendalami kasus tersebut untuk proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut.

    Ia juga berpesan agar para peternak lebih berhati-hati lagi dalam mengawasi hewan ternaknya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Situasi Kondusif Jelang Nataru,...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Lape Berhasil Amankan Kendaraan Pelaku...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Hendri Kampai: Saat Politisi Terjebak Janji Politik
    Hendri Kampai: Saat Penjahat dan Penjilat Bersatu dalam Kekuasaan, Hasilnya Pengkhianatan Terhadap Bangsa dan Negara
    Hendri Kampai: Tersangkakan Hasto, Keadilan yang Diuji dan Masa Depan KPK

    Ikuti Kami