Sumbawa NTB - Jelang musim tanam Bhabinkamtibmas Desa Tolooi Kecamatan Empang Brigadir Samsul Lutfi kembali melaksanakan kegiatan patroli dialogis di desa binaannya (21/10/2022), kali ini bhabinkamtibmas menghimbau warga desa binaan nya agar menyimpan barang berharga dirumah dengan baik, dan jangan lupa mengunci rumah saat akan meninggalkan rumah untuk menginap di lahan.
Bhabinkamtibmas Desa Tolooi yang ditemu dilokasi mengungkapkan "Jadi warga sedang membersihkan lahan dan persiapan untuk menanam jagung, sehingga saya menghimbau warga binaan saya agar menyimpan barang barang berharga dengan aman dan jangan lupa untuk mengunci pintu rumah dengan baik saat meninggalkan rumah guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan." Jelasnya.
Baca juga:
Ini Keberhasilan Polri Ungkap Kasus Narkoba
|
Bhabinkamtibmas berharap dengan dilakukan himbauan himbauan tersebut dapat mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan.
Selain itu bhabinkamtibmas juga mengingatkan warga desanya agar memperhatikan kesehatan di musim penghujan ini. (Adb)